spot_img

IAGC #5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023 – Hansel dan Elaine Berjaya

JAKARTA, IAGC.com – Pada putaran pertama penampilan Gabriel Hansel Hari jauh dari yang diharapkan. Betul bahwa dia membukukan skor 69 atau -3. Skor yang dibukukan Hansel berbeda satu stroke dari pegolf Malaysia yang bernama Malcom Ting Siong Hung yang membukukan skor 68 atau -4.

Akan tetapi, dengan permainan yang sangat konsisten pada putaran kedua Hansel berhasil membukukan skor 65, dan  Malcom mencetak skor 71.

Sehingga selama dua hari berturut-turut (4 – 5 Juli 2023) skor yang dibukukan Hansel total 134 (69 – 65) -10, sedangkan skor Malcom sebanyak 139 (68 – 71) -5.

Persaingan yang terjadi Divisi Putri juga sangat menarik, karena dominasi pegolf tuan rumah benar-benar tak tersaingi, terutama penampilan Elain Widjaja yang sangat konsisten sejak hari pertama dan hari kedua, sehingga banyak penonton yang datang ke Pondok Indah Golf Course untuk menyaksikan secara langsung turnamen tersebut.

Beberapa orang penonton yang mengamati scoring board di mana nama kedua pegolf tuan rumah yakni Hansel dan Elain berada di posisi teratas, membuat mereka berdecak kagum.

Betul bahwa penampilan Elain pada hari ketiga final IAGC#5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023 berbeda dengan performancenya di hari pertama dan kedua di mana dia leading -4 (69 -71).

Akan tetapi, secara umum Elain dapat melewati dua pesaing terdekatnya yakni Sania Talita Wahyudi dan Kristina Natalia Yoko khususnya dalam hal mengumpulkan deposit score.

Sehingga, meski pada hari ketiga final IAGC#5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023 Elain mencetak total skor 215 (69 – 71 – 75) -1, sementara Sania dengan total skore 220 (71 – 74 – 75) +4 dan Yoko mencetak total skor 220 (73 – 71 – 76) +4; Akhirnya Elain merebut gelar sebagai The Champion IAGC#5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023.

Hal yang sama juga ditorehkan Hansel. Dengan performance yang sangat menjanjikan (walau sempat membuat para jurnalis was-was, karena yang leading di hari pertama Malcom dari Malaysia), tapi penampilan Hansel pada hari kedua dan ketiga final IAGC#5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023 membuat para penonton yang menyaksikan secara langsung berdecak kagum. Karena, pada akhirnya Hansel menjadi yang terbaik dan merebut gelar juara dengan skor 208 (69 – 65 – 74) -8.

Sedangkan Malcom yang sempat tampil mengejutkan di hari pertama dengan skor 68 atau -4, mengakhiri penampilannya pada hari ketiga final IAGC#5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023 dengan skor 214 (68 – 71 – 75) -2.

Pegolf Malaysia tersebut mengemas skor sama (Ties) seperti yang dibukukan oleh Amadeus Christian Susanto dengan skor 214 (78 – 72 – 69) -2, dan Rayhan Abdul Latief dengan total skor 214 (72 – 71 – 71) -2.

TERKESAN

Seperti diketahui IAGC#5 Medco – Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023 diikuti 104 pegolf amatir terdiri dari 77 pegolf yang berkompetisi di Divisi Putra dan 27 pegolf yang tampil bersaing bersaing di Divisi Putri.

Selain diikuti pegolf putra dan putri Indonesia sebagai tuan rumah, turnamen tersebut juga diikuti peserta dari Australia, Taiwan, India, Malaysia, Oman, Thailand, United Kingdom, USA dan Vietnam.

Event tersebut diakui oleh semua pihak termasuk penonton yang menyaksikan secara langsung pada 4 – 6 Juli 2023 yang jumlahnya cenderung terus bertambah sejak hari pertama, kedua, dan hari ketiga benar-benar membuat mereka terkesan.

Bahkan Hilmi Panigoro — Direktur Utama MedcoEnergi yang menjadi sponsor utama turnamen tersebut — pun sangat terkesan dengan event yang Project Officer-nya dijabat oleh Djonnie Rachmat, sehingga pihaknya (MedcoEnergi) berharap agar event yang sama diselenggarakan kembali tahun depan!

HADIAH UNTUK PENONTON

Berbeda dengan event lainnya yang diselenggarakan di Pondok Indah Golf Course, turnamen bertajuk Pondok Indah Amateur Golf Championship 2023, selain menyediakan hadiah Hole in One dan Lucky Draw bagi para peserta, penyelenggara event tersebut juga menyediakan hadiah Lucky Draw untuk para penonton.

Khusus untuk hadiah Hole in One bagi yang beruntung, penyelenggara menyediakan  hadiah berupa kendaraan R-4 dan R-2 dari fabrikan otomotif merk terkenal di dunia.

Dan, pegolf putri tuan rumah bernama Alida berhak atas hadiah kendaraan R-2 bermerk Harley Davidson berkat keberuntungannya mencetak Hole in One di Hole 5, sedangkan Malcom juga beruntung memperoleh Lucky Draw berupa kendaraan R-2 merk Vespa.

(Penulis Mas Aditya | Foto : Dokumentasi)

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
240FollowersFollow
3,912FollowersFollow
Livin Mandiri
Media Partner

Latest Articles